Hyundai Atoz, mobil lansiran Hyundai yang diluncurkan pada tahun 2000 merupakan sebuah city car yang diperuntukan untuk memenuhi kebutuhan kaum urban akan sarana transportasi yang aman dan nyaman. Dengan tidak kunjung membaiknya sarana angkutan umum dan tingkat kemacetan yang semakin meningkat, mobil dengan konsumsi bahan bakar yang efisien dan dimensi mungil menjadi salah satu alternatif pilihan terbaik.
Hyundai Atoz
Hyundai Atoz dilengkapi dengan dua pilihan transmisi, manual dan otomatis. Ketika pertama kali di luncurkan, mobil ini masih CBU, ketika penjualannya mencatatkan hasil yang mengesankan, mobil ini kemudian dirakit di Indonesia, dengan pilihan yang makin variatif dengan munculnya varian G, GLX dan GLS sebagai varian baru dari Hyundai Atoz.
Sebagai city car yang mengusung konsep urban, mesin hyundai atoz sudah dilengkapi dengan sistem injeksi sebagai pemasok bahan bakar dan teknologi multi valfe, membuat konsumsi bahan bakarnya cukup efisien 1:16 untuk dalam kota dan 1:20 untuk luar kota. Dalam sepak terjangnya di Indonesia, mobil ini sudah cukup terbukti kehandalannya sebagai mobil city car yang kompak.
Berkapasitas empat penumpang, kabin mobil ini masih cukup terasa lega, dengan mesin baru yang memiliki kapasitas 1100cc, mobil ini mampu menghasilkan tenaga mencapai 64dk, cukup lumayan untuk kelas city car. Kelebihan kelebihan tersebut yang membuat tingginya permintaan terhadap Hyundai Atoz.
Pada tahun 2005, hyundai melakukan perubahan pada mobil ini, eksterior dan interior mengalami perubahan signifikan, lampu depan diganti dengan bentuk kotak setelah sebelumnya menggunakan lampu berbentuk semi bulat, perubahan juga terjadi pada grill depan dan bumper, perubahan ini tentu saja mempercantik tampilan Hyundai Atoz.
Jika anda tertarik dengan Hyunda Atoz, ada kabar baik untuk anda, harganya relatif bersaing dengan mobil city car yang lain, anda bisa membuktikanya di harga hyundai atoz terlengkap di Mobil BekasOke, sebagai perbandingan anda bisa membaca mengenai Honda Jazz.
0 komentar:
Posting Komentar